Suku Anak Dalam Datangi Betung

Banyuasin801 Views

image

Kabarkite.com-Betung (8/9),Sekitar 16 orang Suku Anak Dalam (SAD) yang datang dari Provinsi Jambi mendatangi Dusun Bangun Rejo Kelurahan Betung Kecamatan Betung dengan membuat perkemahan di perkebunan warga.

Menurut Kamto (45), salah seorang SAD yang mengaku datang dari Provonsi Jambi tersebut, kedatangan mereka di Dusun Bangun Rejo Kelurahan Betung tersebut bertujuan untuk mencari rezeki dengan menjual berbagai macam obat tradisional.

“Kami kesini mencari rezeki dengan menjual obat-obatan di pasar, dan obat yang kami jual adalah obat-obat tradisional yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan,” terangnya, kemarin.

Dia juga menuturkan, jika rombongan mereka sebelumnya berada di Kota Lubuk Linggau, dan kemudian melanjutkan perjalannya ke Kota Palembang, lalu menuju ke Dusun Teluk Kijing Kecamatan Lais Kabupaten Musi Banyuasin, baru singgah di Dusun Bangun Rejo Kelurahan Betung.

“Rombongan kami ini telah singgah kemana-mana, mulai dari Kota Lubuk Linggau, Kota Palembang, hingga ke Betung ini, dengan tujuan untuk mencari rezeki dengan menjual obat-obatan ini,” tambahnya.

Kedatangan SAD disekitar pemukiman warga Dusun Bangun rejo tersebut disambut hangat oleh warga sekitar, ini dibuktikan dengan banyaknya warga yang berdatangan untuk memintah bantuan pengobatan.

“Saya awalnya penasaran, katanya ada orang dari jambi yang menjual obat-obatan tradisional, makanya saya datang kesini, sekalian menanyakan obat batuk yang manjur, sebab saya sudah lama batuk, namun belum sembuh-sembuh juga,” ujar Irwan, salah seorang warga Kelurahan Betung yang mendatangi perkemahan SAD tersebut.

Sementara itu Lurah Betung M Sobir SSos mengaku belum mengetahui jika ada SAD yang singgah di Dusun Bangun Rejo, dan dia mengatakan jika akan mendatangi lokasi perkemahan SAD tersebut, untuk memastikan tujuan kedatangan mereka.

“Saya belum tahu jika ada sekelompok warga dari daerah Jambi datang ke Dusun Bangun Rejo, jika memang ada, nanti akan saya cek ke lokasi, untuk memastikan tujuan mereka,” singkatnya.(Kadi)

Comment