Foto : Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Muaraenim, Ir Mat Kasrun M.Si
Kabarkite.com – Muaraenim (15/7), Dinas Perkebunan Kabupaten Muaraenim pada tahun 2014 ini. memberikan bantuan perlengkapan berupa 100 Unit Lori untuk sarana dan prasarana pasca panen bagi para petani sawit yang ada di Kabupaten Muaraenim.
Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Muaraenim, Ir Mat Kasrun MSi yang didampingi stafnya Ir Yupita, membenarkan bahwa tujuan pemberian sarana tersebut di harapkan dapat meningkatkan usaha dan hasil usaha para petani.
Menurut Mat Kasrun kepada Kabarkite.com,Senin (15/7) bahwa tahun 2014 ini pihaknya memberikan bantuan berupa perlengkap peralatan pasca panen untuk para petani sawit berupa 100 unit lori untuk 4 kelompok tani yang ada di Kabupaten Muaraenim.
Dengan adanya bantuan perlengkapan tersebut, kata Mat Kasrun, para petani sawit diharapkan dapat terbantukan terutama dalam hal pasca panen yakni untuk pengangkatan buah tandan sawit dari tempat pemanenan ke tempat pengumpulan, terang dia.
Selain bantuan untuk peralatan pasca panen untuk petani sawit, sambung Mat Kasrun, 2014 pihaknya juga telah mengganggarkan bantuan sarana perlengkapan produksi untuk para petani karet.
“Untuk 2014 bantuan ke petani yang kita anggarkan, tidak cuma sarana dan prasarana petani sawit saja, petani karet juga ada termasuk petani jenis tanaman lainya” ungkapnya.
Adapun jenis bantuan ke petani karet, lanjutnya dia, berupa obat pembeku sekaligus bak pencetak beku karet serta pisau sadap. “Untuk obat pembeku karet kita berikan bantuan obat jenis deorob”, tukasnya.
Hal itu juga guna memberikan pengetahuan baru pada petani karet, bahwa sudah ada obat pembeku baru hasil penemuan terbaru yang dapat meningkatkan kualitas karet.
Sebab, seperti biasanya para petani karet mengelola atau melakukan pembekuan karet dengan mengunakan tawas maupun air keras, padahal sebenarnya itu tidak diperbolehkan terlebih jenis tawas.
Sementara penggunaan air keras sangat berbahaya.
“Kalau air keras memang boleh, cuma dikhawatirkan membahayakan keselamatan. Makanya kita kenalkan Deorob ke para petani untuk pembekuan getah karet. Karena selain meningkatkan kualitas bokar,juga tidak berbau” jelasnya.(Jazzi)