140 Warga Kurang Mampu di Kabupaten Mura, Terima Bantuan Bedah Rumah

by -80 Views

Kabarkite.com, Musi Rawas – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas (Mura) melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) tahun ini, melaksanakan program bedah rumah bagi warga kurang mampu yang ada di daerah itu.

 

Tanda dimulainya program tersebut, dengan dilaksanakannya peletakan batu pertama dirumah Sukadi, warga Desa Q1 Tambahasri Kecamatan Tugumulyo Kabupaten setempat baru-baru ini.

 

Dibincangi wartawan Abu Hanifah selaku PPTK program bedah rumah mengatakan, bahwa saat ini secara seremonial pelaksanaan program sudah berjalan namun saat ini masih menunggu hasil efesiensi anggaran.

 

“Secara seremoni program bedah rumah tahun ini sudah berjalan kemarin sudah dilaksanakan peletakan batu pertama di Desa Q1 saat ini, kami masih menunggu hasil efesiensi anggaran,” ceritanya (11/03/25).

 

Dijelaskan Abu bahwa sudah dapat dipastikan ada 140 rumah warga tidak layak huni yang menerima bantuan bedah rumah, dengan 23 kriteria diantaranya rumahnya memang tidak layak huni dari segi pondasi dan hal lain pastinya penerima Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) dibawah UMP rata-rata.

 

“Masyarakat yang menerima bantuan program itu berupa bantuan dana stimulus , langsung ke masyarakat,” katanya.

 

Ditambahkannya, pihaknya harus cermat dalam perencanaan agar kebutuhan warga penerima program. Masyarakat yang menerima bantuan juga dapat bekerja secara berkelompok agar bedah rumah dapat dikerjakan dan diselesai tanpa kendala.

 

“Kita targetkan tahun ini program bedah rumah selesai tepat waktu, sehingga warga penerima bisa segera merasakan manfaat dari bantuan ini,” Pungkasnya.

 

Sebelumnya, Wakil Bupati Musi Rawas (Mura) H. Suprayitno, lakukan peletakan batu pertama untuk program bantuan bedah rumah yang diselenggarakan Polres Musi Rawas. Program ini dilaksanakan, dalam rangka melaksanakan Asta Cita Presiden Republik Indonesia.

 

Peletakan batu pertama program bedah rumah itu dilaksanakan di Desa Tambah Asri, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Mura bulan lalu. Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Mura Kompol Hendri SH, Polsek Tugumulyo, Ardi Irawan, Kepala Dinas Perkim, Abu Hanifah selaku PPTK dan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintahan Kabupaten Musi Rawas (RD).