Awak Media Siap Sebarkan 5 Ribu Masker

by -546 Views
by

image

* Ilustrasi

Kabarkite.com-Muratara (15/10), Mengantisipasi terjadinya penyerangan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) yang merupakan keluhan masyarakat yang berada di wilayah Kabupaten Muratara maka pihak Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Muratara, Rabu (15/10) dan awak media  yang bertugas di Kabupaten Muratara akan menyebarkan 5 box atau 5 ribu masker dan 5 ribu air meneral.

Kepala Dinkes A Rahman mengatakan pihaknya mencoba melakukan permintaan dari masyarakat, untuk mengantisipasi terjadinya penyerangan penyakit ISPA maka dari itu pihaknya akan melakukan pencegahan dini

“Nah,kita lakukan ini sesuai dengan permintaan masyarakat yang telah kita tampung selama ini. Maka kita akan menyebarkan 5 boks yang berjumlah dari 5 ribu masker. Dan kami sangat setuju dengan pihak awak media yang telah ikut serta menyumbangan air mineral tersebut” katanya.

Menurutnya, tidak hanya pihaknya dan awak media yang seharusnya mengambil langkah untuk mengantisipasi hal itu tetapi dinas atau intansi terkait juga. Dirinya mengakui memang wacana alam, seperti banjir, kemarau, maupun asap ini tetapi setidaknya ini juga ada campur tangan ulah manusia yang tidak bertanggungjawab.
“Ayo lah kita bersama-sama, bahkan dengan rakyat untuk mengantisipasi penyerangan penyakit Ispa yang mengancam,” jelasnya.

Sementara Wartawan Kabarkite.com Al Imron, mengatakan tindakan sosial yang dilakukan itu, merupakan bukti dukungan terhadap pemerintah dalam memperhatikan kesehatan masyarakat Muratara.
“Nah, kami melakukan kegiatan itu hanyalah spontanitas bukti dukungan kami terhadap Pemkab Muratara yang telah memperhatikan rakyat Muratara supaya tidak terserang dampak kabut asap,” bebernya sembari menjelaskan kegiatan itu tidak hanya dirinya, tetapi dibantu rekan-rekan satu propesi, yakni Akbar wartawan Musi rawas Ekspres, Hamka Linggaupos dan juga Farlin wartawan Silampari. (Zon)