Jelang Fornas VI, PELANGI Ogan Ilir Resmi Dilantik

Sumbagsel965 Views

Kabarkite.com, OI – Dalam rangka mensukseskan FORNAS VI 2021 Sumsel 2022, Pengurus Provinsi Perkumpulan Pelayang Seluruh Indonesia (PELANGI) Sumsel melantik dan mengukuhkan Pengurus Kabupaten PELANGI Ogan Ilir yang dilaksanakan di aula TP PKK Ogan Ilir, selasa 17 Mei 2022, jam 14.00 wib – selesai.


Menurut keterangan Ketua Pengprov PELANGI Sumsel, Eka subakti, Ini adalah pelantikan pengurus PELANGI kabupaten kota yang pertama dari tujuh kepengurusan yang telah terjadi bentuk di Sumsel yaitu Palembang, OKU, OKU Timur, OKU Selatan, PALI, Musi Rawas, Lubuklinggau dan Ogan Ilir. Artinya PELANGI sudah masuk syarat jadi anggota penuh KORMI Sumsel yaitu minimal 5 cabang di kabupaten kota sesuai AD ART KORMI.


Acara di hadiri oleh ketua KORMI Ogan Ilir, Hj. Zaitun Mawardi Yahya, Pimpinan Inorga yang telah berdiri di Ogan Ilir, antara lain Perbosi dan Porgasi. Dalam sambutan nya Hj. Zaitun mengajak PELANGI untuk mensukseskan FORNAS VI yang akan di laksanakan di Ogan Ilir tanggal 4 – 5 Juli. Selain itu sebagai ajang sosialisasi FORNAS dirinya akan menampilkan pertandingan layang layang dalam festival Burai pada bulan Juni, setidaknya antar kecamatan.


Sementara ketua PELANGI Ogan Ilir yang dilantik H.M. Thahir R. AP, M. Si yang juga menjabat Kepala Bapeda Ogan Ilir, mengatakan akan segera berkonsolodasi dengan seluruh pengurus untuk merencanakan program kerja kedepan sesuai tupoksi Pelangi sebagai induk organisasi anggota KORMI.


Eka Subakti menambahkan bahwa sesuai visi misi PELANGI antara lain Pelestarian, Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat, maka struktur PELANGI mesti sampai ke desa, sebagai upaya mengawal penyelenggaraan Desain Besar Olah Raga Nasional (DBON) sesuai Perpres 86 tahun 2021(*)

Comment