Foto : Korwil PDIP Musirawas Lubuklinggau, Darmadi Djufri.
Kabarkite.com-Lubuklinggau (26/3), Kampanye monologis ditempat terbuka dinilai Korwil PDI Perjuangan Kabupaten Mura-Lubuklinggau, Darmadi Djufri SH MH, tidak bisa menambah suara caleg maupun suara partai. Karena kampanye yang melibatkan ribuan massa hanya bersifat pemborosan.
“Kalau dibilang tanpa kampanye partai tidak punya eksistensi merupakan anggapan yang salah. Karena eksistensi partai tidak bisa diukur hanya dengan kampanye terbuka. Toh kalaupun partai tidak menggelar kampanye monologis, kader-kader partai tetap bergerak dimasyarakat,” tegasnya.
Pria yang akrab disapa Deje menambahkan kalau pemilu legislatif tahun ini sebagian partai tidak lagi menggelar kampanye monologis. Terlebih sampai melibatkan ribuan massa dan mengundang artis ibukota.
“Kalau mau kampanye monologis itu hanya pemborosan, toh kegiatan yang melibatkan ribuan massa tersebut tidak bisa menambah suara caleg apalagi suara partai,”tambahnya.
Untuk itu Darmadi meminta pada seluruh caleg PDI Perjuangan baik di Mura, Muratara maupun Lubuklinggau, untuk rutin turun kemasyarakat. Hal ini dimaksudkan agar target suara secara nasional 35 persen dapat tercapai.
Sementara untuk Kabupaten Mura sudah masuk target regional yakni 27,2 persen dan Kota Lubuklinggau diatas 20 persen.
“Mudah-mudahan target secara nasional bisa tercapai, toh PDI Perjuangan memasang caleg orang-orang berpengalaman dan bukan politikus karbitan. Saat ini partai baru saja berani pasang target tinggi apalagi PDI Perjuangan yang notabene partai lama dan di pimpin oleh orang-orang berpengalaman,”pungkasnya.(Jonif)