Logo, Maskot POM Asean XVII Segera Dilouching

Uncategorized378 Views

Kabarkite.com-Palembang (26/1), BULAN Febuari mendatang Panitia penyelangara lokal Pekan Olahraga Mahasiswa (POM) ASEAN XVII 2014 rencananya akan melakukan peluncuran logo, maskot dan website. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat luas bahwa di Palembang khususnya dikawasan Jakabaring Sport City (JSC), akan dilaksanakan kompetisi multieven dua tahunan yang akan diikuti oleh atlet mahasiswa dikawasan Asia Tanggara.

Sekretaris Panitia Penyelenggara Lokal POM ASEAN XVII, Harun Al Rasyid menyatakan, sesuai hasil rapat koordinasi yang dilakukan di Jakarta baru-baru ini dengan Dirjen Dikti, pihaknya mulai akhir bulan ini harus gerak lebih cepat jika tidak ingin program kerja yang telah dicanangkan dalam time line bakal meleset.

“Makanya kami berharap urusan logo bisa kelar tepat waktu. Selain mempersiapkan launching logo, maskot dan website kami juga sudah mengagendakan banyak program dalam time line selama 1 Januari-31 Desember 2013, diantaranya sosialisasi dan pembentukan panitia inti,” lanjut Sekretaris Umum KONI Sumsel ini saat dijumpai diruangannya sabtu (26/1).

Akan tetapi sebelum itu pihaknya akan melakukan sayembara pembuatan maskot dan logo kepada masyarakat umum. Namun untuk urusan sayembara pihak Universitas Sriwijaya (Unsri) yang akan menjadi penyuelenggaranya. Setelah diperoleh pemenangnya, barulah panitia lokal daerah akan meminta persetujuan ke panitia pusat. Dia mengharapkan seluruh kalangan masyarakat dapat turut berpartisipasi dalam mensukseskan berbagai kegiatan tersebut.

Mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Musi Banyuasin ini menilai, logo merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk segera ditetapkan. Pasalnya keluar masuk surat yang berkaitan dengan pesta olahraga pelajar Negara-negara se Asia Tenggara di Sumsel ini nantinya akan mengunakan kop dengan logo itu.

Lebih jauh dijelaskannya, saat ini pihaknya selaku panitia daerah juga sudah melakukan koordinasi dengan pemerintah pusat di Jakarta, Selasa (22/1) lalu yang hadiri oleh Ketua Umum KONI Sumsel Muddai Madang, Ketua Bidang Hubungan Dalam dan Luar Negeri Maryama Bustami. Kemudian perwakilan dari Unsri seperti Pembantu Rektor (Purek) 1 Anis Sagaf, dan Purek III Unsri Syarif Husein serta Kadispora Sumsel Syaidina Ali dan dirinya sendiri.

“Itu merupakan rapat pertama kali kita dengan panitia pusat yang diwakili Ila Saila selaku Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Dirjen Dikti Kemendikbud RI Illa Saila,”paparnya.

Rencananya dalam waktu dekat ini akan dilakukan kembali rapat koordinasi lanjutan untuk lebih mematangkan kembali rencana yang telah disusun pada saat pertemuan pertama. (Cip)

Comment