Muratara Dapat Mobil Transportasi Pegawai

Uncategorized276 Views

image

Kabarkite.com – Muratara (25/3), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muratara menerima bantuan berupa Mobil untuk transportasi pegawai khususnya yang berdomisili di Kota Lubuklinggau dari PT Tri Aryani,Selasa (25/3).

Acara penyerahan alat transportasi tersebut dihadiri langsung Bupati Muratara H Akisropi Ayub, Sekda M Isa Sigit, Assisten 1 Riswan Effendi, Kepala Satuan Kerja Pegawai Daerah (SKPD), dan General Manager PT.Tri Aryani Bambang Susanto beserta Manajemen Pt. Tri Aryani

Bupati Muratara H Akisropi Ayub mengucapkan terima kasih kepada manajemen Pt Tri Aryani yang sudah memberikan bantuan untuk transportasi pegawai di ruang lingkup Pemkab Muratara.

“Pegawai kita sangat terbantu, terutama pegawai yang berdomisili di Kota Lubuklinggau.” Katanya.

Menurutnya, banyak perusahaan yang berada di kawasan Kabupaten Muratara maka dari itu dirinya berharap kepada perusahaan di Muratara untuk mencontoh PT Tri Aryani.

“Kita berharap agar pihak perusahaan lain yang ada di Kabupaten Muratara dapat mengikuti apa yang telah dipelopori oleh PT.Tri Aryani,” harapnya.

Sementara itu, Kepala bagian (Kabag) humas dan Protokol Sunardin mengharapkan kepada pegawai Pemkab Muratara Khusus yang berdomisili di Kota Lubuklinggau harus meningkatkan kedisiplinan karena alat transportasi itu jam 07.30 Wib standby di Simpang Lintas tepatnya di pos Polisi.

“Bagi pegawai terlambat tidak bisa di tunggu lagi karena merugikan yang lainnya dan itu aturan. Sementara untuk pulang kerja harus jam 16.00 Wib, walaupun kabupaten baru, kita tunjukkan kedisiplinan sebagai abdi masyarakat,” ujarnya.

Ia berharap, dengan supir kendaraan tersebut untuk disiplin dan mengikuti aturan lalu lintas supaya tidak terjadi kecelakaan. Hal seperti itu tidak diharap kan, apa lagi yang dibawa itu pegawai pemkab Muratara semua.
“Kita minta supir untuk disiplin aturan lalu lintas karena yang dibawaknya rata-rata punya tanggung jawab alias sudah berkeluarga, yang jelas kita tidak menginkan kecelakaan” jelasnya.

Selain itu, Manager Pt Triaryani Bambang Susanto mengungkapkan tidak ada niat apa-apa untuk membantu pemkab Muratara melainkan hanya mitra kerja.

“Bermula saya melihat ada pegawai yang menunggu taksi untuk pulang kerja. Maka dari itu saya membuat trobosan untuk membantu Bupati Muratara,” pungkasnya. (Ir/Fiky/Mg-02)