Sumsel: Awas Demam Berdarah !

by -574 Views
by

image

Kabarkite.com – Palembang (9/2), KPW Partai Rakyat Demokratik dan PB KOMBES Sumatera Selatan merilis penyataan sikap keras terhadap beberapa kasus wabah Demam Berarah yang terjadi di hampir seluruh wilayah provinsi Sumatera Selatan.

Dalam rilis yang diterima redaksi Kabarkite.com, Senin (9/2) menyatakan Disaat carut marut sistem kesehatan nasional berikut pelayanan nya. Di berbagai daerah berdasarkan laporan media masa cetak elektronik kasus Demam Berdarah adalah penyakit yang patut di waspadai oleh masyarakat.

Pagi ini kami mendapat laporan warga desa Permata Baru Kec. Indralaya Utara Kab. Ogan ilir ada 3 anak balita dirawat di RS akibat DBD.

KPW PRD Sumsel kembali mengingatkan agar tiap kepala keluarga mengantisipasi penyebaran DBD dengan tetap menjaga, memeriksa kebersihan lingkungan rumah sendiri. Dan jika terjadi gejala DBD segera bawa pasien LANGSUNG KE UNIT GAWAT DARURAT di Rumah Sakit terdekat.

Kami serukan bahwa segala urusan administrasi terkait BPJS, Jamsoskes Sumsel Semesta di nomor duakan karena DBD adalah kejadian darurat, kejadian luar biasa. Dan jika ada pasien DBD mendapatkan hambatan pelayanan di RS atas dasar administrasi segera laporkan kepada:

1). DPW SRMI Sumsel 085268838838
2). PB KOMDES 082175446472

Untuk mendapatkan pelayanan advokasi.
Kami serukan agar masyarakat Sumsel di luar BPJS tetap menggunakan Jamsoskes Sumsel Semesta untuk mendapatkan jaminan berobat gratis di RS jejaring di kab/kota. Hal ini sekaligus sebagai bentuk perlawanan terhadap sistem asuransi profit yang di kelola BPJS yang merampok dan pemborosan anggaran APBN/APBD yang bertentangan dengan cita cita proklamasi dan amanat konstitusi nasional UUD 1945.

(rilis)

Demikian seruan ini kami sampaikan.

KPW PRD Sumsel

Eka Subakti, SE (Ketua)
Fuad Kurniawan (Sekretaris)