Temukan 90 Titik Hotspot Di Muratara

Muratara963 Views

image

# Kecamatan Karang Jaya hostpos Tertinggi.

Kabarkite.com-Muratara (10/10), Dinas Kehutan dan Perkebunan Kabupaten Muratara, telah mendeteksi dan mendata dibulan September 2014, terdapat 90 titik hotspot alis titik api yang berada di 7 kecamatan di wilayah Kabupaten Muratara. Sedangkan Kecamatan karang Jaya, tertinggi ditemukan dengan jumlah 26 titik hotspot.

Kepala dinas kehutanan dan perkebunan kabupaten Muratara Al Firmansyah melalui Stafnya Andi Permana mengungkapkan terdapat 90 titik hostpot yang berada dikawasan kabupaten Muratara. Hal itu dilakukan pemantauan oleh pihaknya di bulan September sedangkan dibulan oktober belum selesai karena masih tahap pendataan.

“Titik hotspot di kecamatan Ulu Rawas terdapat, 20 titik, di kecamatan Karang Jaya, 26 titik, Kecamatan Muara Rupit 5 titik, di Rawas Ulu, 8, karang Dapo 5 dan Rawas Ilir 15 serta nibung 11.” Katanya, Jumat (10/10)

Menurutnya, titik hotspot itu rata-rata berasal dari lahan milik masyarakat karena mereka membuka lahan dengan cara sistem tradisional yakni membakar.
Maka dari itu pihaknya menghimbau kepada pihak kecamatan untuk bersama-sama memberikan himbauan kepada pemilik lahan.

“Kami berharap adanya penemuan titik hotspot ini, supaya masyarakat Muratara untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar. Sedangkan tim peduli apo di setiap kecamatan dan desa, belum ada tindakan,” jelasnya

Ia menjelaskan, bahwa tidak hanya berasal dari perkebunan milik warga tetapi di temukan juga di sejumlah Perusahanan namun kondisinya masih kecil seperti contohnya di PT BSS, Agro Muara Rupit, Kis, dan Lonsum.

Sedangkan Camat Karang Jaya Herman Taufik membantah jika dikatakan dikawasannya ditemukan titik hostpot paling tertinggi di seluruh kecamatan di kabupaten Muratara. Karena pihaknya selalu melakukan pemantauan dan sosialisasi secara langsung kepada warga.

“Saya tidak yakin jika diwilayah kami paling tertinggi karena kami selalu memantau kelapangan. Dari mana data yang ada di dinas kehutanan itu yang mengatakan wilayah kami paling tertinggi,” bantahnya.(Zon)

Comment