Dua Mahasiswa Terpilih Wakili Indonesia Di Jerman

Uncategorized420 Views

image

Kabarkite.com-Jakarta (3/10), Setelah melewati proses seleksi ketat, dua mahasiswa Indonesia Atika Putri Astrini dari Universitas Padjajaran dan Saiful Syadir dari Universitas Hasanuddin akhirnya terpilih menjadi perwakilan Indonesia di forum Internasional di Jerman pada November 2013 mendatang.

Pada penyelenggaran program Bayer Young Environmental Envoy ke-10 di Indonesia, Atika memenangkan “Proyek Terbaik” atas proyeknya tentang tas belanja lipat cerdas. Dengan menggunakan sistem teknologi Radio Frequency Identification (RFID) dan teknologi informasi, Atika mengubah tas belanja lipat menjadi kartu anggota / kartu diskon untuk mengurangi penggunaan kantong plastik.

Sementara itu Saiful terpilih atas dedikasinya pada proyek rehabilitasi tanaman mangrove (bakau) di Pulau Tanakeke, Takalar Sulawesi Selatan. Saiful terjun langsung ke masyarakat untuk menanam bakau seluas 8 hektar demi penyelamatan pulau.
 
Pada kesempatan ini juga secara resmi terpilih 11 (sebelas) Duta Muda Lingkungan Bayer 2013.(rls/red)

Comment