Tak Terima, Ustad Ferry Irawan Akan Lapor Ketua GPM-MARA Ke Polisi

Muratara1025 Views

Kabarkite.com, Muratara  (1/5) –  Tak terima karena dituduh berbuat amoral melakukan perselingkuhan dan dianggap telah membunuh karakter,  Ustad H​ Ferry Irawan AM akan segera mengambil langkah​ membawa permasalah ini kejalur hukum dan akan melaporkan Ketua GPM-MARA ke Polisi.

Hal ini dilakukan oleh Ustad Ferry Terkait unjuk rasa yang dilakukan oleh Gerakan Pemuda dan Mahasiswa Muratara (GPM-MARA)‎ pada 25 April 2017 lalu di depan Kantor Bupati Muratara yang meminta dirinya agar lepas jabatan sebagai Staf Khusus Bupati Muratara, dikarenakan dianggap melakukan perselingkuhan dengan salah satu Pegawai Negeri Sipil (PNS)‎ GA yang bekerja di Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musirawas Utara (Muratara).

Bahkan Ust Ferry sendiri sudah menyiapkan 3 kuasa hukum dari luar daerah seperti ‎Yulia Yusniar SH MH, D Candra SH MH dan Edy Saputra SH.

D Candra selaku kuasa hukum Ustad​ Ferri mengatakan bahwa kliennya sudah membuat pernyataan sikap bertuliskan sehubungan dengan beredarnya fitnah yang dialamatkan kepada Ustad​ Ferry Irawan‎.

“Bahwa klien kami disebut “Menodai Ahlak Muratara”. Maka kami menilai tudingan ini adalah tudingan serius dan pembunuhan karakter dengan ini selaku kuasa hukum Ustad​ Ferry Irawan menyatakan sikap terdiri dari melihat polanya, arus fitnah ini nampaknya bukan barang baru”, Kata D Candra.

Disampaikan nya, bahwa upaya propaganda yang dilakukan oleh pihak-pihak yang memang sejak awal tidak ingin saudara Ustad​ Ferry Irawan tetap duduk sebagai Stafsus​ Bupati Muratara bidang keagamaan caranya dilakukan dengan berbagai pola. Salah satunya adalah Pembunuhan Karakter. (Fizu)

Comment